Tuesday, December 20, 2011

day 21: a recipe

Originally posted in here

Wah..disuruh nulis resep di tantangan blog hari ke-21 ini! Ok, berhubung masakan andalan saya Spaghetti Bolognaise, sekarang saya akan menulis resep turun temurun keluarga:

Home-Made Spaghetti Bolognaise

Untuk 4-6 porsi

Bahan:
1 bungkus (500gr) spaghetti
1 siung bawang putih
1/2 potong bawang bombay
250 gram daging sapi giling tanpa lemak
1 kaleng kecil jamur kancing kalengan
1 kaleng kecil tomato pasta
1 kaleng tomato puree/bumbu spaghetti kalengan
Air, garam, gula, lada, minyak goreng, mentega dan keju parut secukupnya

Cara Membuat:
Saos Bolognaise:
1. Geprak dan haluskan bawang putih, potong tipis-tipis bawang bombay, potong kecil jamur kancing.
2. Panaskan minyak goreng, tambahkan mentega.
3. Tumis bawang putih sampai harum, kemudian masukkan bawang bombay. Tumis sampai terlihat agak kecoklatan.
3. Masukkan daging giling, aduk-aduk hingga daging matang dan berwarna kecoklatan seluruhnya.
4. Masukkan jamur kancing. Aduk-aduk.
5. Masukkan tomato paste dan tomato puree/saus spaghetti yang sudah jadi. Tambahkan sedikit air.
6. Tambahkan gula, garam, lada sesuai selera. Aduk-aduk dan tunggu saus bolognaise matang.

Spaghetti:
1. Rebus air sampai mendidih.
2. Masukkan spaghetti, tambahkan sedikit garam dan minyak goreng agar tidak lengket. Aduk-aduk.
3. Setelah spaghetti matang dan empuk, angkat dan tiriskan.

Penyajian:
Taruh spaghetti secukupnya di atas piring, tambahkan saus bolognaise dan keju parut diatasnya.

And voila.. this is it home-made spaghetti bolognaise ala chef Tiany!
Enjoy...


PS: Berhubung lagi ngga bikin spaghetti-nya akhirnya nyari gambar spaghetti yang mirip deh, 'minta' gambar dari sini.

No comments:

Post a Comment